Kunci Jawaban Soal

Hormon yang dihasilkan oleh kelenjar hipofisis bagian anterior adalah…

Hormon yang dihasilkan oleh kelenjar hipofisis bagian anterior adalah…

a. tiroksin (T4)
b. parathormon
c. insulin
d. glukagon
e. ACTH (Adrenocorticotropic Hormone)

Jawaban

jawaban yang tepat adalah E.

Pembahasan

Hormon-hormon yang disekresikan oleh kelenjar Hipofisis bagian anterior adalah : STH (Somatotrophic Hormone), ACTH (Adrenocorticotropic Hormone), TSH (Tirotropin / Thyroid Stimulating hormone), FSH (Follicle Stimulating Hormone), LH (Luteinizing Hormone), dan PRL (Prolaktin) atau LTH (Lactogenik Hormone). ACTH berfungsi untuk merangsang kelenjar adrenal untuk menghasilkan hormon. Dengan demikian jawaban yang tepat adalah E.

Pertanyaan Serupa

Hormon yang meningkatkan kadar gula darah adalah ….

a. insulin
b. glukagon
c. adrenalin
d. insulin dan adrenalin
e. glukagon dan adrenalin

Jawaban

jawaban yang tepat adalah E.

Pembahasan

Kadar gula darah diatur oleh hormon pankreas insulin dan glukagon. Insulin berfungsi menurunkan kadar gula darah dengan cara mengubah glukosa darah menjadi glikogen, sedangkan glukagon sebaliknya.

Namun, kadar gula darah juga dipengaruhi oleh hormon lain, misalnya adrenalin yang meningkatkan kadar gula darah sebagai respon fight or flight, yaitu respon saat keadaan mencekam. Adrenalin meningkatkan kadar gula darah agar gula darah dapat didistribusikan lebih banyak ke jaringan otot. Dengan demikian, jawaban yang tepat adalah E.

PILIHAN |  Pada tanggal 9 Agustus 1945 Jepang mengalami peristiwa yang membuat harus mengalami banyak kekalahan. Peristiwa tersebut adalah

 

Pertanyaan Lain :

Kumpulan Materi :

Informasi Kuliah dan Beasiswa :

Check Also

Kunci Jawaban Soal

Teknik Apa yang Menggunakan Cat Tebal?

Apakah Anda sedang merenovasi rumah atau ingin memberikan sentuhan segar pada dinding yang kusam? Salah …