Sifat sifat limas segi enam?
Jawaban
Sifat-sifat limas segienam adalah memiliki sisi alas yang berbentuk segienam, memiliki 6 buah sisi tegak sebagai sisi selimut yang berbentuk segitiga, dan lain-lain. Limas adalah bangun ruang tiga dimensi yang memiliki sisi alas dan sisi-sisi tegak yang berbentuk segitiga sebagai sisi selimut serta memiliki titik puncak. Nama dari limas, tergantung dari alasnya berbentuk apa. Jika alas limas adalah segiempat, maka diberi nama limas segiempat.
Pembahasan
Pada limas segi n, memiliki
Sisi sebanyak = (n + 1) buah
Titik sudut sebanyak = (n + 1) buah
Rusuk sebanyak = 2n buah
Sifat-sifat dari limas segienam adalah
- Memiliki sisi alas yang berbentuk segienam
- Memiliki 6 buah sisi tegak yang berbentuk segitiga sebagai sisi selimut
- Memiliki 1 titik puncak
- Memiliki 12 buah rusuk (6 rusuk alas dan 6 rusuk tegak) , diperoleh dari 2n = 2(6) = 12
- Memiliki 7 buah sisi (1 sisi alas dan 6 sisi tegak) , diperoleh dari (n + 1) = (6 + 1) = 7
- Memiliki 7 buah titik sudut (1 titik puncak dan 6 titik sudut alas) , diperoleh dari (n + 1) = (6 + 1) = 7
- Memiliki jumlah titik sudut dan jumlah sisi yang sama yaitu 7 buah
- Memiliki 9 bidang diagonal yaitu diperoleh dari (5 + 4 + 3 + 2 + 1) – n = 15 – 6 = 15, contohnya adalah bidang diagonal AGC, AGD, AGE dan seterusnya